Deoxa Indonesian Channels

lisensi

Advertisement

Advertisement
Sabtu, 03 Mei 2025, Mei 03, 2025 WIB
Last Updated 2025-07-15T11:10:52Z
DPRD Murung Raya

Ketua DPRD Murung Raya Ajak Refleksi dan Apresiasi di Momen Hardiknas 2025

Advertisement

Ketua DPRD Murung Raya Ajak Refleksi dan Apresiasi di Momen Hardiknas 2025

Murung Raya, Benuapos24 .com-3 Mei 2025 — Ketua DPRD Kabupaten Murung Raya, H. Rumiadi, S.E., S.H., M.H., mengajak seluruh masyarakat, khususnya para pendidik, untuk menjadikan peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) sebagai momentum refleksi terhadap peran dan kontribusi dalam dunia pendidikan.

Dalam pernyataannya, H. Rumiadi menyampaikan bahwa setiap anak bangsa wajib memperingati Hari Pendidikan Nasional yang jatuh pada tanggal 2 Mei setiap tahunnya.

“Hari Pendidikan Nasional merupakan kesempatan untuk merefleksikan peran guru dan tenaga pendidik dalam mencerdaskan kehidupan bangsa. Guru sejatinya memiliki peran penting dalam meningkatkan kualitas pendidikan melalui pengalaman dan pengetahuan yang mereka bagikan,” ujarnya.

Politisi dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) ini juga menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada para guru dan tenaga pendidik, khususnya yang berada di wilayah Kabupaten Murung Raya.

“Hardiknas adalah momen yang tepat untuk mengucapkan terima kasih dan memberikan penghargaan kepada seluruh guru serta tenaga pengajar yang telah berdedikasi mencerdaskan generasi bangsa,” lanjutnya.

Pada Hardiknas 2025 ini, tema yang diangkat adalah “Partisipasi Semesta Wujudkan Pendidikan Bermutu untuk Semua”. Tema ini, menurut H. Rumiadi, mengandung pesan penting agar semua pihak ikut berperan aktif dalam mendukung peningkatan mutu pendidikan.

“Momentum ini harus kita manfaatkan untuk mendorong inovasi dalam sistem pendidikan, mulai dari penerapan teknologi hingga metode pembelajaran yang lebih efektif. Pendidikan berkualitas adalah fondasi utama dalam membangun bangsa yang maju dan berdaya saing,” katanya.

Lebih lanjut, ia berharap masyarakat semakin sadar akan pentingnya profesi guru dan pendidikan dalam membentuk masa depan generasi muda.

“Dengan semangat Hardiknas, mari kita jadikan pendidikan sebagai prioritas utama demi kemajuan bangsa,” pungkas H. Rumiadi.

Di akhir penyampaiannya, Ketua DPRD Mura turut menyampaikan ucapan selamat Hari Pendidikan Nasional kepada seluruh pendidik dan masyarakat.

“Selamat memperingati Hari Pendidikan Nasional, 2 Mei. Teruslah menjadi pelita dalam mencerdaskan anak bangsa,” tutupnya.